Dalam rangka perkuat ideologi kader dan kedekatan penguruas, bidang kader komisariat Agrobistek mengemas tujuan tersebut dalam kegiatan Tadabbur Alam. Dengan tema “Agrobistek Merekat Kebersamaan”, kegiatan tersebut dilaksanakan di pantai Watu Ulo, Ambulu, Jember pada Sabtu-Ahad (28-29/04/2018).
Bekerja sama dengan bidang Hikmah dan Sosial
Pemberdayaan Masyarakat, Agrobistek juga turut serta menggandeng Majelis
Lingkungan Hidup dan Lazismu Jember.
Kegiatan diawali dengan pendirian tenda di tepi
pantai. Menjelang sore hari, semua peserta dan panitia melakukan aksi
bersih-bersih pantai. Semua nampak antusias dan bersemangat, tak terkecuali
Ketua Umum Komisariat Agrobistek yang ikut dalam aksi tersebut.
Tampak hadir dalam kegiatan ini beberapa senior dan
alumni komisariat Agrobistek, Ketua dan pimpinan cabang Jember, serta dosen
Faperta memberi dukungan semangat serta motivasi. Materi keMuhammadiyahan dan
keIMMan yang disampaikan oleh senior sekaligus alumni, Hendra Kurniawan, S.P.,
Bagus Rangga Sita, S.P., Sigit Purnomo, dan Andreas Susanto selaku pengurus DPD
Jatim.
“Jika kalian ingin tau Muhammadiyah itu seperti apa
maka cari tau berdasarkan apa yang kalian baca dan lihat. Dan jika kalian ragu-ragu di sini (IMM), maka lebih baik
mundur dari sekarang”. Tegas Hendra Kurniawan dalam pembukaan materinya.
Pendalaman ideologi kader sebagai lanjutan follow up,
guna menumbuhkan semangat Fastabiqul
khairaat yang menjadi jiwa dalam berIMM. Memberikan gambaran sederhana
bagaimana IMM dalam Muhammadiyah dan bagaiamana arah geraknya untuk agama
Islam.
Di bawah ribuan kerlip bintang deburan ombak pantai
yang menggelegar, nyala merah api unggun yang menghangatkan. Menghiasi malam
keakraban yang penuh keharmonisan. Hingga subuh menjelang, mata terbangun dan
merasakan ketentraman dengan lantunan-lantunan ayat suci dalam tadarus
Al-Qu’ran.
Fajar sirna dan matahari menyapa pagi. Peserta telah
bersiap di tepi pantai untuk out bound. Keseruan sangat terasa. Keakraban
segera terjalin hampir sempurna. Canda tawa dan kekompakan menyatu dalam
tiap-tiap games. IMMawan IMMawati
tangguh yang akan segera terbentuk di dalam ikatan.
Matahari menyingsing sejengkal demi sejengkal, hawa
panas mulai terasa. Sarapan bersama menambah kelengkapan cerita. Kebersamaan
kian terlihat ketika nasi dan lauk pauknya telah tersaji hangat di hadapan,
kenikmatan yang harus dibarengi dengan rasa syukur.
Di penghujung rangkaian acara, kegiatan ditutup dengan
bakti sosial dengan membagikan sembako pada beberapa asnaf yang ada di sekitar
camp. Guna menumbuhkan jiwa humanitas kader, acara tersebut diharapkan juga
mampu memberikan pengertian nyata tentang kepedulian sosial.
30/04/2018
M.
Sil